Dokter, fisioterapis dan tenaga kesehatan lainnya umumnya percaya bahwa mengangkat dengan tulang belakang lumbal yang membungkuk (fleksi) dapat menyebabkan nyeri punggung. Nasihat untuk menghindari gerakan fleksi lumbal saat mengangkat barang seringkali diberikan meskipun tidak ada bukti ilmiah. Mengingat bukti kuat bahwa nyeri punggung dipengaruhi oleh berbagai faktor biopsikososial termasuk keyakinan negatif terkait nyeri punggung dan takut bergerak, saran saat ini untuk menghindari gerakan fleksi lumbal saat mengangkat barang karena dapat berisiko menimbulkan nyeri punggung tidak dibenarkan.
Tiap individu memiliki pengalaman gerak dan pola gerak masing-masing dan sangat bervariasi. Bukti terbaik saat ini, menunjukkan bahwa saran untuk menghindari mengangkat barang dengan membungkuk tidak mempunyai dasar bukti yang adekuat. Tidak ada bukti yang adekuat bahwa mengangkat barang dengan membungkuk berbahaya untuk punggung ataupun mengangkat barang dengan berjongkok dapat mencegah/terhindar dari resiko nyeri punggung.
Lantas, teknik mana yang paling baik ketika mengangkat barang?
Baik teknik mengangkat dengan membungkuk maupun berjongkok sama-sama memiliki resiko menimbulkan keluhan nyeri punggung apabila berat barang yang anda angkat melebih kapasitas/kemampuan anda untuk mentolerir beban. Manajemen beban adalah kuncinya. Anda dapat mengangkat barang dengan membungkuk maupun berjongkok secara bergantian menyesuaikan beban barang yang akan anda angkat.
Secara gradual melatih punggung anda untuk melakukan aktivitas angkat angkut barang baik dengan cara membungkuk ataupun berjongkok dapat membantu kesehatan punggung anda.

